Wawancara dengan DEATH VOMIT




Kali ini INVOM Musicmedia mewawancarai band death metal asal Jogjakarta dengan di wakili Roy sang penggebuk drum, simak wawancara ini dengan seksama, selamat membaca....

Halo boss, lama tak jumpa nih, gimana kabar kalian – kalian di Jogja??
hell-o boss fauzan! emang lama kita tak bersua, terakhir kalau ndak salah situ lagi nyari cewek jogja tho? (wah nggak kok Roy,cuman pingin menikmati suasana kota guideg aja –ed) dah dapet blm?(lha gak nyari pasti aja gak dapett, piye to Roy? –ed). Kabar saya dan juga DEATH VOMIT masih kuat dan tetep death metal !!!

Bisa nggak jelasin ke kita – kita yang terbaru dengan DEATH VOMIT?
Sekarang DEATH VOMIT lagi merampungkan materi - materi baru yang akan dirilis buat mini album.Pokoknya lagu - lagu baru kami tetap kebut & berat, bow...wis tho djamin! personil kami tetap utuh bertiga sebagai tritunggal : Sofyan Mail Hadi [gitar&vokal], Oki Haribowo [bass] & saya,Keanu Reeves (drum](wah lha si Roy itu kemana? -ed).

Dengar – dengar juga kalian dikontrak ama Rottrevore, mengapa rencana album itu hanya berbentuk rencana terus? Apa sudah recording materi tersebut?
Benar!kami tetap akan merilis mini album lewat Rottrevore records, kami udah sign kontrak 5 tahun lalu setelah ‘Eternally Deprecated’ dirilis, tapi emang personil kami sibuk shooting film,sinetron dan juga pemotretan iklan membuat materi lagu ngga jadi – jadi(itu ditayangkan di Stasiun TV apa boss? –ed), tapi syukurlah semua sudah berlalu. Akhir tahun ini DEATH VOMIT akan recording, mudah- mudahan cepet dirilis, do'a anda tentunya akan sangat membantu kelancaran album kami(Amiiin –ed).

Jika suatu saat DEATH VOMIT merasa sudah maksimal dengan musik deathmetalnya, apa nanti kalian akan berusaha mengubah konsep yang agak melenceng dari komitmen sebelumnya? karena sepertinya kalian teguh dengan semangat “Who Said Death Metal Is Dead?”
DEATH METAL TETAP BERKUASA mas, sampe kapanpun itu. Kami tidak akan berpikir bakal mengubah konsep musik kami. Mereka yang merasa sudah bosan mendengarkan atau memainkan musik death metal berarti orang itu sudah tua, uzur, kagak gaul dan menderita lemah syahwat(hayo sapa yang masuk kriteria ini –ed)! apa dikira kami akan menangis di panggung tapi sok garang dgn dandanan ramirez (rambut miring tak bereezz) emo metal? atau sok keren degnan dandanan sok lusuh biar bisa dibilang sok cool dengan memakai nama band The...The...atau The...??? tidak semua bozz! di panggung kami tetap menginjak - injak mereka semua dengan DEATH METAL !!!


Bagaimana menurut pendapat kalian tetang keberhasilan dalam membuat sebuah lagu jika dihadapkan pada dua statement ini : Apakah lagu itu bisa membuat pendengar jadi bertanya – tanya  tentang kemana arah dan pola pikiran sebuah band, ataukah sekedar bisa membuat pendengar dapat menikmati lagu yang terasa sangat enak didengar.
Kami pikir sangat menyenangkan menggabungkan 2 statement ini. Lagu njlimet ok, lagu catchy sangat ok. Tapi belum tentu lagu catchy bisa ketebak arahnya, atau lagu yg njlimet bisa enak didengar. Saya lebih setuju apabila lagu yg sederhana tp struktur lagunya yg njlimet. Main musik death metal ngga gampang,mas.

Gimana menurutmu posisi jogja di scene metal tanah air? Apa sudah bisa dikatakan berada di atas? Ataukah stagnant? Atau malah terpuruk?jelaskan
Untuk scene metal di jogja masih stag, belum banyak yang merilis album. Hal ini yang mungkin berpikir Jogja tak terdengar dilihat dari sisi produktifnya.

Bisa dilihat band brutal death Indonesia punya corak tersendiri, menurutmu itu apakah bisa jadi kebanggaan karena punya ciri khas tersendiri ataukah itu suatu bentuk kekurang variatifan musik kita?
Emang ada ya brutal death Turki banget atau brutal death Taiwan banget, saya bangga dg band - band brutal death lokal, brutal death ngga harus berkiblat ke timur tengah atau kutub utara. Kalau ada yg beranggapan musik death metal monoton berarti orang itu kagak death metaller,mas! kalian pikir kalian jenuh dengan SUFFOCATION(nah lo..-ed)?

Menurutmu apakah yang mempengaruhi hal tersebut diatas?
Brutal death indonesia ngga monoton kok. Kamu nya aja kaleek yg kebanyakan dengerin Peter Pan(apalagi ini juga lagi booming band Radja –ed).HAIL BRUTAL DEATH INDONESIA!

Kalau kalian dapat sebuah pekerjaan yang mengharuskan aktifitas ngeband kalian diabaikan? Apakah akan terus memilih pekerjaan itu atau mending ngeband untuk cari uang?
Kerja emang penting, Nge-band juga lebih penting!hahaa...ngga-lah, kami sendiri tetap menganggap band adalah lebih dari sekedar hobi(hobi, tapi tetep serius kan mas? –ed), ngapain ngomong kerjaan?ini media musik bukan iklan lowongan kerja.iya kan!!?

DEATH VOMIT sekarang di endorse olah Vernon, kenapa kalian bisa dilirik oleh produk mereka? kenapa bisa begitu? Apakah kalian punya tampang yang ok? atau memang di Jogja kalian termasuk trend setter anak muda Jogja?
Awalnya dulu, Tias (owner Vernon) nawarin pake produk mereka kalo kami manggung, padahal mereka belum pernah melihat DEATH VOMIT manggung, hanya denger dari juragan miras sebelah Vernon langganan kami tapi setelah tau kami memainkan musik death metal mereka nyesel juga, kok ngga dari dulu - dulu ngendorse DEATH VOMIT heheheh...mungkin Vernon juga berpikir ternyata memang death metal tetap jadi raja di Jogja dan kami lebih dikenal sebagai ‘trend hater’. Walaupun banyak yg bilang saya mirip Leonardo Di Caprio(Leonardo apa Leonarji? –ed) .But sejauh ini no problemo, kami mendapat keuntungan dari pihak Vernon, uang latihan & baju lebaran sudah cukup buat kami.

Menurutmu apakah saat ini DISGORGE dan DEEDS OF FLESH masih menjadi raja brutal death metal di dunia?
Jelas!!!sangat jelas 2 band sakit ini masih menjadi raja brutal death dunia! tapi ingat masih ada dewanya,SUFFOCATION!!! dan tentu saja tuhan kita semua,SLAYER! kalo 'bunga dahlia item' mah cuma jadi tukang jualan gorengan di pasar aja(ampun – ampun..-ed).

Sering aku dengar katanya metal(underground) kalau tanpa attribute metal terasa kurang, kalau itu menurut kalian gimana?
Ah...ndak juga bow. Walaupun tanpa atribut yang terpenting dari yang paling penting adalah hatinya terbuat dari metal. Aku tahu kok, kamu juga nggak bertampang dan berdandan metal abisss kan??dan aku juga tahu walaupun begitu kamu tetap seneng Obi mesakh dan pance pondaag kan?? ratapilah nasibmu....(Terlebih lagu ‘ Ayah’ dan ‘Kisah Kasih Di Sekolah’ –ed)

Rencana ke depan selanjutnya apa aja nih?
Rilis mini album di bawah lindungan Rottrevore Records! dan kalian yang merasa death metal atau yang membenci DEATH VOMIT wajib beli!(sebelumnya aku pesan satu dulu ya boss –ed)

Pesan terakhir untuk pembaca INTESTINAL VOMIT Musicmedia?
DEATH METAL AKAN MENGHAJAR PANTAT TEPOS KALIAN !!! DEATH METAL STILL RULES AROUND THE GLOBE !!!

Tidak ada komentar:

ONLINE STORE

[ONLINE STORE][bigposts]

ARTIKEL

[ARTIKEL][bsummary]

INTERVIEW

[INTERVIEW][bigposts]

GIGS REPORT

[REPORTS][twocolumns]

EVENT

[EVENT][bigposts]

GALLERY

[GALLERY][bigposts]